Beranda | Artikel
Ramadhan dan Upaya Perbaikan Diri (Ustadz Abdullah Taslim, M.A.)
Senin, 29 Juni 2015

Bersama Pemateri :
Ustadz Abdullah Taslim

Ceramah agama Islam oleh: Ustadz Abdullah Taslim, M.A.

Ringkasan Ceramah Agama Islam: Ramadhan dan Upaya Perbaikan Diri

Bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah, bulan diturunkannya Al-Quran, bulan yang penuh ampunan, dan juga bulan yang didalamnya terdapat syariat puasa. Dan semua ini sudah cukup menunjukan bukti bahwa pensyariatan bulan ini adalah benar-benar untuk memperbaiki diri seorang muslim lahir dan batin, memperbaiki dirinya dalam ketaatan kepada Allah, dalam ketundukannya kepada agama Allah Ta’ala, dan juga dalam prinsip hidupnya.

Jika kita mengetahui bersama, bahwa tujuan utama disyariatkannya ibadah puasa di bulan Ramadan adalah untuk menjadikan kita sebagai orang-orang yang bertakwa. Hal ini sebagaimana firmanNya:

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُواْ كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِينَ مِن قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ

“Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.” (QS Al-Baqarah [2]: 183)

Takwa itu letaknya di dalam hati, dan hal itu harus melalui latihan, yaitu melatih hati kita untuk menahan hawa nafsu dan berusaha selalu mengikuti perintah Allah Ta’ala.

Allah Ta’ala berfirman:

ذَلِكَ وَمَن يُعَظِّمْ شَعَائِرَ اللَّهِ فَإِنَّهَا مِن تَقْوَى الْقُلُوبِ

Simak penjelasan tentang “Ramadhan dan Upaya Perbaikan Diri” selengkapnya di dalam rekaman kajian berikut ini.

Download Ceramah Agama: Ustadz Abdullah Taslim – Ramadhan dan Upaya Perbaikan Diri

Jangan lupa, share ceramah yang insya Allah sangat bermanfaat ini ke Facebook, Twitter, dan Google+ yang Anda miliki.


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/14668-ramadhan-dan-upaya-perbaikan-diri-ustadz-abdullah-taslim-ma/